TenggaraNews.com, KONAWE SELATAN – Camat Angata, Nunti Sapri mengimbau Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di enam desa, yakni Lomooso, Sandarsih Jaya, Lamoen, Langgea Indah dan Desa Boloso, agar segera membentuk panitia pemilihan kepala desa.
Hal ini menyikapi surat Sekertariat Daerah (Setda) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Nomor: 140/56/2018, tentang pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak.
Nunti Sapri mengatakan, untuk di wilayah yang dipimpinnya itu, memang hanya ada enam desa saja yang mengikuti Pilkades serentak.
“Saya menghimbau kepada seluruh anggota BPD untuk segera membentuk tim panitia pemilihan, dan nanti akan dilaporkan ke DPMD Konsel pada tanggal 22 Januari 2018 mendatang,” ujar Camat Angata kepada awak TenggaraNews.com, Jumat 19 Januari 2018.
Dalam pembentukan panitia Pilkades, BPD harus benar-benar mengerjakan tugasnya tanpa ada campur tangan dari pihak lain.
“Saya mengharapkan BPD dari enam desa tersebut, supaya benar-benar menjalankan tugasnya, dan kalaupun ada kesalahan di dalamnya , pihak DPMD akan melakukan pembinaan,” pungkasnya.
Laporan: Hasrim