TenggaraNews.com, KENDARI – Dua anggota DPR RI asal Sulawesi Tenggara (Sultra) Ridwan Bae dan Tina Nur Alam, dikabarkan akan berpasangan pada kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sultra tahun 2024.
Kabar ini menguat setelah kedua tokoh dari Sultra ini berfoto di DPR RI dan beredar luas di media sosial (Medsos) sejak Rabu, 15 Maret 2023 sekitar pukul 17. 17 Wita.
Foto itu diunggah di Face Book oleh Heryanto Ketua DPD Partai Golkar Bombana. Dalam unggahannya itu, Heryanto menulis ; kami warga Sulawesi Tenggara, sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Bombana sangat berharap agar kiranya Bapak Ir. Ridwan Bae dan Ibu Tina Nur Alam official dapat kembali ke Sultra untuk memimpin dan membangun kampung halaman.
Warga net kemudian mengomentari unggahan Heryanto. Seperti komentar akun Ramsy Sallo, mantap.lanjutkan 2024.
Akun Achmad Nompa juga berkomentar, seandainya kedua beliau ini bisa satu paket calgub 2024. Selesai bola-bola.
Saat Ridwan dihubungi terkait beredarnya foto di medsos. “Kami memang bicara tentang pembangunan Sultra, antara lain Pilgub tapi masih tataran secara umum. Yang pasti saya sosialisasi dan Ibu Tina juga sosialisasi,” jawab Ridwan Bae melalui whatsapp pada Rabu, 15 Maret 2023.
Diketahui, Ridwan Bae tercatat sebagai politisi tulen Partai Golkar di Sultra.
Kariernya di Golkar, Ridwan pernah menjabat Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara pada periode 1998-2003.
Kemudian mantan Ketua PODSI Sultra ini pernah menjabat dua periode sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara.
Mantan Ketua HIPMI Sultra ini juga pernah menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Muna periode 1992-1997,
Ridwan juga pernah menjabat sebagai Bupati Muna periode 2000-2005 dan periode 2005-2010.
Di DPR RI, Ridwan Bae tercatat sebagai anggota DPR-RI periode 2014-2019 dan 2019-2024.
Sedangkan Tina Nur Alam tercatat sebagai anggota DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN) pada periode 2014-2019).
Kemudian Tina Nur Alam kembali mendapat amanah masyarakat Sultra untuk menjadi wakil rakyat di DPR RI melalui Partai Nasdem untuk periode 2019-2024.
Diluar partai, Tina Nur Alam pernah menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sultra periode 2008–2013 dan periode 2013–2017. Ketika itu, Nur Alam suami Tina masih menjabat Gubernur Sultra.
Dalam masa itu, Tina juga menjabat sebagai Ketua Dekranasda Sultra periode 2008–2013 dan 2013–2017.
Laporan : Rustam