TenggaraNews.com,MUBAR – Dua pelajar Siswa Menengah Pertama (SMP) asal Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil mewakili Provinsi Sulawesi Tenggara untuk bertarung pada ajang Gala Siswa Indonesia (GSI) di Bogor, Jawa barat.
Kedua siswa itu atas nama La Ode Zuan Zuhud (14) dari Desa Guali, Kecamatan Kusambi, Asal sekolah SMPN 1 Kusambi dengan posisi Gelandang dan Devnando (13) dari desa Guali, Kecamatan Kusambi, asal SMPN 1 Kusambi dengan posisi Striker.
“Alhamdulillah dari ratusan pelajar yang ikut seleksi, dua pelajar asal Mubar berhasil mewakili Sultra di ajang GSI,” ungkap La Ode Sarmin Wunanto, Pelatih Zuan dan Nando saat ditemui dikantor Bupati Mubar. Senin, 10 Oktober 2022.
Berdasarkan jadwal keberangkatan, kedua pelajar asal Kusambi itu agar bertolak ke Bogor pada 17 Oktober, namun masih terkendala biaya transportasi.
“Kami masih terkendala biaya transportasi,” keluh Sarmin
Mendengar keluhkan itu, La Ode Muhammad Amrin, Ketua PSSI Mubar mengatakan akan membantu membiayai transportasi kedua anak berprestasi dalam sepak bola tersebut.
“Kita akan fasilitasi keberangkatan mereka, kita harus bangga dengan prestasi anak-anak Mubar,” singkatnya
Laporan : Hasan Jufri