TenggaraNews.com, KONKEP – Melalui Dana Desa (DD) Tahap Dua Tahun 2023, Pemerintah Desa (Pemdes) Langkowala, Kecamatan Wawonii Barat, Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), telah mengadakan 40 unit tower air kapasitas 1.200 liter.
Tidak hanya itu, Pemdes Langkowala juga mengadakan 40 unit mesin pompa air. Pengadaan tower air dan mesin pompa air itu kemudian dibagikan kepada 40 Kepala Keluarga (KK).
“Alhamdulillah untuk pengadaan tower air bersama mesin pompanya sudah dibagikan kepada 40 KK yang berhak menerima,” kata Arni Yunus, Kepala Desa (Kades) Langkowala.

Penyerahan tower dan mesin pompa air itu disaksikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Langkowala, Bhabinkamtibmas Aipda Zulkifli, tokoh masyarakat setempat serta perangkat desa.
Dengan adanya bantuan tower dan mesin pompa air sebanyak 40 unit, maka diharapkan masalah kesulitan air bersih yang dirasakan masyarakat Desa Langkowala, dapat teratasi secara perlahan-lahan.
“ Tentu saja diharapkan adanya bantuan tower dan pompa air, warga Desa Langkowala dapat memanfaatkan sebaik-baiknya,” harap Arni Yunus.
Menurut Arni Yunus, Pemdes Langkowala memprogramkan pengadaan tower dan pompa air melalui DD tahun 2023, merupakan hasil musyawarah masyarakat sebelumnya.
Di mana dalam forum musyawarah itu, masyarakat yang belum memiliki tower dan pompa air mengusulkan. “Jadi pengadaan tower plus pompa air ini, melalui proses panjang. Dimusyawarahkan bersama dulu, kita dengarkan usulan masyarakat lalu kita sepakati bersama,” jelasnya.
Masyarakat Desa Langkowala sangat membutuhkan tower dan mesin pompa air, karena sumber mata air terbilang cukup jauh.

Seperti sumber mata air Matabaho jaraknya dengan wilayah Desa Langkowala sekitar 1 Kilometer. Mata air Bukit Permai jaraknya 4 Kilometer.
Air ini mengalir ke Desa Langkowala melalui jalur jaringan pipa induk. Kemudian masyarakat secara swadaya menyambung sendiri air dengan menggunakan pipa ke rumah masing-masing.
Dengan adanya partipasi masyarakat secara langsung, semua permasalahan yang terjadi di lingkungan Desa Langkowala dapat teratasi secara gotong royong. Termasuk sulitnya memperoleh air bersih yang mengalir ke rumah warga.

“Kesulitan air bersih sangat terasa bila musim kemarau. Tapi dengan adanya tower dan mesin pompa air, masalah tadi sudah teratasi secara pelan-pelan,” bebernya.
Diungkapkan Dana Desa yang digunakan untuk pengadaan tower dan mesin pompa air masing-masing sebanyak 40 unit, mencapai Rp 112 juta.
(Advetorial/Pariwara)