TenggaraNews.com, KENDARI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Selatan (Konsel) mengapresiasi karya para sineas muda yang tergabung dalam rumah produksi Wonuandu Films, atas kreatifitas mereka dan berhasil merampungkan sebuah film pendek bertajuk “Sepenggal Pesan.
Bahkan, film tersebut berhasil menembus bioskop, yang sudah tayang perdana di Bioskop Hollywood Cineplek Kendari, Sabtu 4 Agustus 2018.
Bupati Konsel, Surunuddin Dangga mengaku kagum dengan karya para sineas lokal tersebut, karena film pendek Sepenggal Pesan itu penuh pesan moral dalam dunia pendidikan.
“Ini menjadi momentum bagi daerah untuk mengeksplor potensi ataupun bakat yang dimiliki. Generasi muda kita tidak boleh takut berkarya, Pemda Konsel akan selalu mendukung,” ujar Surunudin, saat ditemui usai menonton pemutaran perdana film tersebut di Hollywood Cineplek Kendari.
Lebih lanjut, mantan Ketua DPRD Konsel ini menjelaskan, karya para sineas lokal ini perlu didukung dengan memberikan ruang untuk mengembangkan dan meningkatkan imajinasi positif serta kreatifitas melalui karya.
“Ini juga merupakan salah satu upaya mencegah pergaulan negatif akibat dampak perkembangan zaman. Jadi, pesan yang disampaikan lewat film ini bisa menjadi pembelajaran bersama, tentang pentingnya pendidikan untuk kehidupan yang lebih baik,” jelasnya.
Di tempat yang sama, Wakil Bupati Konsel, Arsalim berharap, agar semakin banyak karya positif para generasi muda ini di masa mendatang. Yang kemudian karya-karya tersebut dapat didorong pada ajang festival film, baik tingkat nasional maupun internasional.
“Kami akan terus mensuport mereka, dan mendorong agar karya-karya yang dihasilkan dapat diikutkan dilomba nantinya untuk promosi daerah,” katanya.
Menurutnya, film ini juga bisa menjadi salah satu sarana promosi yang tepat untuk memperkenalkan kekayaan budaya dan keindahan alam wisata Konsel. Sehingga bisa menarik wisatawan untuk datang ke Konsel.
Sementara itu, Ketua DPRD Konsel, Irham Kalenggo mengaku akan selalu bersinergi bersama pihak eksekutif, dalam rangka mendukung kreatifitas para generasi muda daerah.
Menurut dia, apa yang dilakukan para sineas lokal tersebut, menjadi momentum untuk menginspirasi generasi muda lainnya untuk berkarya, baik di segmen perfilman, maupun bidang industri kreatif lainnya.
“Terlepas dari ide cerita dan hal-hal lain yang menjadi catatan dalam film ini, DPRD Konsel akan terus mendukung karya putra putri daerah. Selain mengangkat kearifan lokal, film ini saya yakin dapat mengedukasi generasi muda untuk lebih semangat menempuh pendidikan,” ungkap politisi Partai Golkar ini.
Laporan: Ikas Cunge